Program Studi Magister Ilmu Biomedik (MIB) FK-KMK UGM menjalani asesmen lapangan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes) pada Senin hingga Rabu, 19 sampai 21 Mei 2025. Salah satu agenda penting dalam rangkaian kegiatan tersebut adalah kunjungan asesor ke Klinik SEHATI pada Selasa, 20 Mei 2025, sebagai bagian dari peninjauan fasilitas pendukung kesejahteraan sivitas akademika.
Klinik SEHATI merupakan program dari Health Promoting University (HPU) FK-KMK UGM yang menyediakan layanan promotif dan preventif bagi mahasiswa, dosen, tenaga kependidikan, dan seluruh sivitas fakultas. Layanan yang tersedia meliputi konsultasi gizi, konsultasi aktivitas fisik, layanan ketangguhan mental khusus untuk dosen dan tenaga kependidikan, program berhenti merokok, fasilitas ruang laktasi, serta layanan pengecekan Bioelectrical Impedance Analysis (BIA). Seluruh layanan dirancang untuk membantu sivitas mengelola kesehatan secara optimal dan menciptakan lingkungan kampus yang sehat.
Pada kesempatan tersebut, asesor LAM-PTKes dr. Achmad Junaidi, Sp.S(K), MARS dan dr. Komang Ardi Wahyuningsih, M.Biomed., Sp.KKLP., Subsp. FOMC melakukan peninjauan terhadap fasilitas, alur pelayanan, serta bentuk edukasi kesehatan yang dijalankan di Klinik SEHATI. Kunjungan ini memberikan gambaran jelas mengenai bagaimana program-program HPU diimplementasikan secara nyata melalui layanan kesehatan yang mudah diakses dan berbasis pencegahan.
Peninjauan di Klinik SEHATI menjadi bukti bahwa FK-KMK UGM tidak hanya berfokus pada penguatan aspek akademik, tetapi juga memberikan perhatian pada kesejahteraan sivitas melalui layanan kesehatan yang komprehensif. Kehadiran Klinik SEHATI turut mendukung pencapaian SDG 3 mengenai Kehidupan Sehat dan Sejahtera, SDG 4 mengenai Pendidikan Berkualitas, dan SDG 17 mengenai Kemitraan untuk Mencapai Tujuan melalui penguatan layanan promotif dan preventif di lingkungan fakultas.
Dengan kunjungan ini, asesor memperoleh pemahaman menyeluruh mengenai peran Klinik SEHATI sebagai fasilitas pendukung yang memperkuat ekosistem pembelajaran dan mendukung produktivitas serta kesehatan sivitas akademika Prodi Magister Ilmu Biomedik FK-KMK UGM.