Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) UGM bersama Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) dan Fakultas Farmasi kembali menyelenggarakan kegiatan rutin SENSASI (Senam, Sarapan, dan Silaturahmi) pada Jumat, 14 Februari 2025. Berlangsung di Lapangan Basket FK-KMK UGM pukul 07.00–09.00 WIB, acara ini digelar di FK-KMK yang bertepatan untuk memeriahkan Dies Natalis ke-79 FK-KMK UGM.
SENSASI menjadi wadah kebersamaan bagi sivitas akademika kluster kesehatan UGM. Selain senam pagi dan sarapan sehat bersama, kegiatan ini juga menghadirkan berbagai layanan kesehatan gratis, seperti konsultasi gizi, konsultasi aktivitas fisik, konseling ketangguhan mental, serta konsultasi kesehatan reproduksi yang difasilitasi oleh Klinik SEHATI FK-KMK UGM. Tidak hanya itu, peserta juga dapat mengikuti skrining dan pembersihan telinga yang dilakukan oleh tim Departemen Telinga Hidung Tenggorok, Bedah Kepala dan Leher (THT-KL).