Yth. Kepala Departemen di FK-KMK UGM
Dalam rangka melakukan penataan dan pendataan kegiatan Pengabdian Masyarakat di lingkungan FK-KMK,
maka melalui surat ini kami mohon bantuan Kepala Departemen untuk dapat memberikan informasi sebagai berikut:
- Jenis Layanan Pengabdian Masyarakat yang telah dan dapat diberikan oleh Departemen
- Laporan semua kegiatan pengabdian masyarakat yang didanai oleh fakultas, sponsor, sumbangan alumni, dan lain sebagainya yang telah dilakukan departemen pada periode September 2018 – September 2019. Mohon laporan dibuat dengan mengisi formulir terlampir (Akses pengabdian.fk.ugm.ac.id à Format Laporan Kegiatan Pengabdian) dan dikirimkan ke alamat email Tim Pengabdian Masyarakat FK-KMK UGM: fkkmk@ugm.ac.id
Selanjutnya, kami juga memohon kesediaan Kepala Departemen untuk dapat mensosialisasikan informasi sebagai berikut:
- Apabila ada permohonan layanan Pengabdian Masyarakat kepada civitas akademik atau Departemen, mohon diarahkan untuk mengisi formulir permohonan layanan pada website Pengabdian Masyarakat FK-KMK: fk.ugm.ac.id (Permohonan Layanan Pengabdian).
- Apabila departemen akan mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat, mohon informasi kegiatan dapat dilaporkan paling lambat 2 minggu sebelumnya ke Tim Pengabdian Masyarakat FK-KMK UGM melalui email: fkkmk@ugm.ac.id. Sehingga fakultas dapat membantu persiapan kegiatan jika diperlukan.
- Semua kegiatan Pengabdian Masyarakat yang diselenggarakan mulai Oktober 2019 untuk dapat dilaporkan melalui website: fk.ugm.ac.id (Format Laporan Kegiatan Pengabdian).
- Permohonan sertifikat kegiatan pengabdian masyarakat dapat dilakukan melaui website fk.ugm.ac.id (Cetak Sertifikat Kegiatan Pengabdian). Pencetakan dapat dilakukan setelah mengisi laporan kegiatan seperti pada poin 1.
Terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.
Wakil Dekan Bidang Kerja Sama, Alumni dan Pengabdian Masyarakat
dr. Mei Neni Sitaresmi, Sp.A(K)., Ph.D