Dalam rangka memperingati Dies Natalis Universitas Gadjah Mada (UGM) ke-76, Dharma Wanita Persatuan (DWP) UGM menyelenggarakan kegiatan Bakti Sosial bertajuk “Warga Senior Aktif: Sehat Jiwa Raga, Kuat dalam Kebersamaan” pada Selasa, 18 November 2025 di Grha Sabha Pramana (GSP) UGM. Kegiatan ini diikuti oleh warga senior dari berbagai lingkungan sekitar UGM dan menjadi bentuk nyata kepedulian terhadap kesehatan, kebahagiaan, serta kualitas hidup lansia.
Rangkaian kegiatan Bakti Sosial ini menghadirkan berbagai layanan dan aktivitas yang dirancang khusus untuk mendukung kesehatan fisik, mental, dan sosial warga senior. Peserta mendapatkan kesempatan mengikuti asesmen dan deteksi dini demensia, pemeriksaan kesehatan umum, serta edukasi kesehatan dan pola hidup sehat yang dipandu oleh tim profesional dari RSA UGM dan Departemen Gizi FK-KMK UGM. Melalui kegiatan ini, warga senior tidak hanya memperoleh informasi mengenai kondisi kesehatannya, tetapi juga dibekali pengetahuan untuk menjaga kualitas hidup sehari-hari.