Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada (FK-KMK UGM) menggelar kegiatan Pekan Raya Media 2024 yang berlangsung di area halaman Museum Bio-Paleoantropologi dan Museum Anatomi FK-KMK UGM pada Minggu – Senin, 27 – 28 Oktober 2024. Kegiatan Pekan Raya Medika ini merupakan inisiatif gabungan dari berbagai urusan di FK-KMK UGM, termasuk Urusan Akademik dan Kemahasiswaan, Urusan Penelitian dan Pengembangan, serta Urusan Kerjasama, Alumni, dan Pengabdian Masyarakat.
HPU
Pada Selasa, 8 Oktober 2024, Tim Pokja Pola Makan Sehat dari unit Health Promoting University (HPU) FK-KMK UGM kembali mengadakan program Angkringan 8888 di area timur parkir Gedung Gizi. Program ini bertujuan untuk mempromosikan kebiasaan sarapan sehat dan gaya hidup berkelanjutan bagi mahasiswa. Sebanyak 300 porsi sarapan sehat disiapkan secara gratis dan habis sebelum pukul 08.00 WIB, membuktikan tingginya antusiasme mahasiswa dalam mendukung acara ini.
Program Angkringan 8888 menjadi langkah nyata FK-KMK UGM dalam membentuk kebiasaan sarapan sehat di kalangan mahasiswa. Menu sarapan yang disajikan, seperti lauk bergizi, buah segar, dan jus alami, bukan hanya sekadar pemenuhan kebutuhan makanan, tetapi juga sebuah upaya untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya nutrisi yang seimbang. Sarapan yang sehat dan bergizi merupakan langkah awal yang tepat untuk memulai hari dengan optimal, sehingga mahasiswa dapat menjalankan aktivitas perkuliahan dengan lebih fokus dan produktif.
Pada Jumat, 27 September 2024, Posbindu “SEHATI” telah sukses dilaksanakan untuk Dosen, Tenaga Kependidikan (Tendik), serta Mahasiswa Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) Universitas Gadjah Mada. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Health Promoting University (HPU) FK-KMK UGM dalam menjaga kesehatan civitas akademika serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemeriksaan kesehatan secara rutin. Kegiatan ini berlangsung di dua lokasi berbeda, yaitu di Gedung GeNose Center FK-KMK UGM untuk Dosen dan Tendik pada pukul 08.00 – 10.00 WIB, serta di Klinik SEHATI, Gedung Tahir Selatan Lt. 2 untuk Mahasiswa pada pukul 10.00 – 12.00 WIB. Total peserta yang hadir mencapai 118 orang dari Dosen dan Tendik, serta 57 Mahasiswa.
Pada hari Minggu, 22 September 2024, Komunitas Mahasiswa Hindu Dharma Universitas Gadjah Mada (UGM) mengadakan kegiatan Bakti Sosial Pemeriksaan Kesehatan dan Donor Darah sebagai bagian dari rangkaian Dies Natalis. Kegiatan ini berlangsung di Klenteng, Fasilitas Kerohanian UGM, dan berfokus pada upaya meningkatkan kesehatan masyarakat di sekitar lingkungan kampus. Acara ini melibatkan tim Pokja Posbindu dan Literasi Kesehatan dari unit Health Promoting University (HPU) Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) UGM, serta Palang Merah Indonesia (PMI) yang turut menyediakan layanan donor darah gratis.
Pengabdian Masyarakat Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan Universitas Gadjah Mada menyelenggarakan Pelatihan Basic Life Support pada 20-21 September 2024 di Kompleks PK4L, Area Damkar, dan Gedung Ismangoen FK-KMK. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan ketrampilan sivitas dalam menghadapi bencana.
Pada 20 September 2024, pelatihan Basic Life Support (BLS) resmi dimulai dengan topik penting tentang Basic Fire Fighting dan langkah-langkah evakuasi darurat. Bertempat di Aula Kompleks PK4L UGM dan area DAMKAR UGM. Kegiatan ini diadakan atas kolaborasi Pengabdian kepada Masyarakat FK-KMK, Health Promoting University (HPU) FK-KMK, dan Pokja Bencana FK-KMK UGM, dengan tujuan memperkuat kesiapsiagaan terhadap situasi kegawatdaruratan di lingkungan FK-KMK UGM. Peserta terdiri dari tenaga kependidikan FK-KMK UGM, tim PK4L, driver, cleaning service, serta beberapa dosen.
Tim Pokja Posbindu dan Literasi Kesehatan dari Health Promoting University (HPU) FK-KMK UGM menyelenggarakan pelatihan Posbindu bagi kader di Fakultas Kehutanan UGM pada 4 – 5 September 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan kader dalam melakukan skrining serta deteksi dini penyakit tidak menular (PTM). Melalui pelatihan ini, diharapkan kader-kader Fakultas Kehutanan dapat lebih siap dan tanggap dalam menjalankan peran mereka di Posbindu PTM.
Pelatihan dibagi menjadi dua hari dengan format yang komprehensif. Pada hari pertama, peserta mendapatkan berbagai materi penting seperti pengenalan tentang Health Promoting University (HPU), prosedur operasional di Posbindu, hingga keselamatan kerja serta protokol keselamatan (safety) yang wajib dipatuhi selama pelaksanaan Posbindu. Hari kedua difokuskan pada praktek langsung, di mana kader-kader diajak untuk menerapkan teori yang telah dipelajari dengan simulasi layanan Posbindu di lingkungan kampus. Dengan adanya praktek langsung ini, para kader mendapatkan pengalaman nyata dalam mengelola Posbindu, sehingga lebih siap untuk memberikan layanan kesehatan yang berkualitas di fakultas mereka.
Tim Pokja Posbindu dan Literasi Kesehatan dari Health Promoting University (HPU) FK-KMK UGM sukses melaksanakan kegiatan bakti sosial di Desa Jugang, Pangukan, Sleman pada Jumat (24/08). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan, khususnya dalam pencegahan dan deteksi dini penyakit tidak menular (PTM) yang banyak dialami oleh masyarakat setempat.
Desa Jugang memiliki prevalensi cukup tinggi terhadap beberapa masalah kesehatan seperti hipertensi, kolesterol, asam urat, dan gula darah yang tinggi. Sebagai upaya untuk menekan risiko-risiko tersebut, kegiatan bakti sosial ini melibatkan serangkaian pemeriksaan kesehatan meliputi pengukuran antropometri, pengecekan tekanan darah, serta pengujian kadar asam urat, kolesterol, dan gula darah. Pemeriksaan ini diharapkan dapat membantu masyarakat lebih memahami kondisi kesehatan mereka sehingga dapat mengambil langkah-langkah preventif yang tepat.
HPU FK-KMK UGM kembali mengadakan Layanan Posbindu “SEHATI” pada Jumat (26/04) di Gedung Genose Centre. Kegiatan ini bertujuan untuk menunjang kesehatan sivitas akademika, khususnya tenaga pendidikan dan dosen, dengan fokus pada deteksi dini penyakit tidak menular. Pelaksanaan Posbindu “SEHATI” selalu mendapatkan respon positif, dan pada kesempatan kali ini sebanyak 142 civitas akademika FK-KMK UGM mengikuti kegiatan ini.
Pemeriksaan yang dilakukan di Posbindu “SEHATI” meliputi pengukuran tekanan darah, kadar gula, kadar lemak, serta berat badan. Selain itu, tersedia juga layanan konsultasi gizi dan kesehatan lainnya. Kegiatan ini merupakan upaya FK-KMK UGM dalam mendukung pola hidup sehat sesuai dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) poin ke-3, yaitu Kehidupan Sehat dan Sejahtera.
Tim Health Promoting University (HPU) FK-KMK UGM telah melaksanakan Pemeriksaan Posbindu dan Kebugaran sesi ke-2 khusus untuk unit Cleaning Service (CS) dan Pusat Keamanan Keselamatan Kesehatan Kerja dan Lingkungan (PK4L). Dipilihnya kedua unit tersebut karena tim CS dan tim PK4L merupakan bagian integral dari FK-KMK yang memiliki peran penting dalam menjaga kebersihan dan keselamatan di lingkungan FK-KMK UGM. Kegiatan ini juga untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan dan kebugaran fisik dandiharapkan dapat berdampak langsung pada kualitas pelayanan dan produktivitas kerja, sehingga membantu mereka dalam menjaga kesehatan dan kebugaran fisik masing-masing.
Dalam upaya meningkatkan deteksi dini penyakit tidak menular, Tim Health Promotion University (HPU) FK-KMK UGM akan mengadakan layanan Posbindu SEHATI khusus untuk dosen dan tenaga kependidikan FK-KMK. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kesehatan dan menciptakan lingkungan yang lebih sehat di FK-KMK UGM.
Detail Kegiatan:
- Tanggal: Jumat, 26 Juli 2024
- Waktu: 08.00 – 10.00 WIB
- Lokasi: Gedung Genose Centre FK-KMK UGM (Utara Lapangan Basket)
Kegiatan Posbindu SEHATI ini mendukung tujuan Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya SDG 3: Good Health and Well-being. SDG 3 berfokus pada menjamin kehidupan yang sehat dan mendukung kesejahteraan bagi semua orang di segala usia. Dengan mengadakan layanan deteksi dini penyakit tidak menular, FK-KMK UGM berkomitmen untuk meningkatkan kesehatan dan kualitas hidup dosen serta tenaga kependidikan, sehingga tercipta lingkungan kerja yang lebih sehat dan produktif.